sriwijayablog.wordpress.com

Posts Tagged ‘Hacker

Mungkin membaca judulnya saja sudah dapat mengerti apa yang saya maksud. Beberapa dari anda mungkin sudah tahu apa saja ancaman dari dunia maya. Mungkin yang ada dalam benak anda pertama kali adalah virus. Itu benar tapi masih banyak ancaman dari dunia maya selain virus.
Sering kita mendengar istilah-istilah seperti hacking dan cracking misalnya. Itu juga salah satu ancaman dari dunia maya. Berikut merupakan sedikit ulasan yang mungkin dapat berguna bagi pembaca.

1. Hacking

Pengertian hacking sendiri adalah usaha untuk memasuki sebuah jaringan internet dengan maksud menngeksplorasi ataupun mencari kelemahan sistem jaringan secara illegal. Sedangkan orang yang melakukan hacking disebut hacker. Jangan menganggap hacker seluruhnya negatif. Meskipun kebanyakan hacker merusak tetapi ada juga hacker yang bertugas untuk menguji seberapa kuat suatu sistem jaringan. Dan berusaha mencari kelemahan sistem jaringan tersebut kemudian memperbaikinya.

Mungkin ini merupakan contoh konkret apa yang dilakukan oleh hacker

– Hacker serang server KPU

– Hacker Rumania jebol situs Symantec

– Semua situs POLRI tumbang

Ini adalah beberapa cara yang dilakukan oleh hacker

2. Cracking

Sesungguhnya pengertian cracking itu sendiri berbeda dengan hacking. Cracking adalah usaha untuk memasuki sebuah jaringan secara illegal dengan maksud mencuri, mengubah, atau menghancurkan file atau data yang disimpan di komputer-komputer yang ada di jaringan tersebut. Sedangkan orang yang melakukan cracking disebut cracker. Menurut saya sendiri istilah cracker itu lebih identik dengan seseorang yang dapat membobol crack atau kode-kode dari suatu program atau software. Saya misalkan suatu software yang tadinya kita harus membayar untuk aktivasinya (shareware) dan setelah membayar kita diberi kode atau serial untuk mengaktifkanya. Di tangan cracker kode tersebut dapat ditembus atau dijebol. Dan akhirnya software itu dapat di download dan berkat cracker orang yang ingin menggunakan software tersebut tidak perlu membeli kode aktivasi dari software tersebut. Kelihatannya menguntungkan bagi pengguna software itu, tetapi ini menjadi sangat merugikan bagi pembuat software tersebut.

3. Vyxing

Istilah ini mungkin aneh di telinga anda. Vyxing adalah pembuatan virus. Yang dimaksud virus di sini tentulah virus komputer. Untuk orang yang membuat virus disebut vyxer. Sudah banyak ”spesies” virus yang dibuat oleh para vyxer. Banyak pula orang yang mengeluh kalau komputernya terserang virus. Banyak sekali dampak yang ditimbulkan contohnya saja komputer sering restart sendiri, data-data hilang dsb. Para pembuat antivirus ditantang untuk dapat ”menyembuhkan” virus tersebut.

4. Spamming

Spam sendiri pengertiannya adalah pengiriman pesan yang tidak diinginkan, seperti
e-mail yang tidak penting, Salah satu situs jejaring sosial terkenal yakni Facebook telah menyatakan perang terhadap spammer. Mungkin terlihat sepele, namun dampak spammer juga berbahaya. Pada situs facebook misalnya, spammer akan mengirimkan sebuah email ke wall atau kotak pesan yang berisi link sebuah situs. Jika kita meng-klik link itu, secara otomatis spammer dapat mengendalikan akun kita dan akan mengirimkan email serupa kepada orang lain.

Dengan mengetahui sedikit ancaman-ancaman diatas. Anda dapat mendownload anti virus dan pastikan anti virus yang anda gunakan selalu update. Anda juga dapat menggunakan firewall tambahan. Meskipun Windows sudah dilengkapi oleh Firewall bawaan. Tidak anda salahnya jika anda melengkapi komputer anda dengan firewall tambahan. Dan yang terakhir patikan anda membuka website atau situs-situs yang jelas. Maksud jelas yaitu jelas kontennya, berisi hal-hal yang berguna, dan menurut anda aman dari ancaman virus.


Selamat Datang

Online Kalender

Mei 2024
S S R K J S M
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  

Arsip Bulan

Statistik Blog

  • 13.427 Readers

Design awesome banner
 ads like this one FREE at AdDesigner.com

Klik tertinggi

  • Tidak ada